TERBARU

Berita Video

27 Peserta UKJ AJI Angkatan 90 di Tanjungpinang Dinyatakan Kompeten

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Sebanyak 27 peserta Uji Kompetensi Jurnalis (UKJ) Angkatan 90 Aliansi Jurnalis Independen (AJI) dinyatakan kompeten.

UKJ AJI Angkatan 90 di Tanjungpinang dilaksanakan secara hybrid dengan menggunakan platfrom Learning Manajemen System (LMS) selama dua hari dari tanggal 7- 8 Oktober 2023.

Dalam ujian tersebut, para peserta dibagi dalam tiga jenjang, yakni, jenjang Utama diikuti 5 orang, jenjang Madya 14 orang, dan jenjang Muda 8 orang. Mereka diuji oleh 6 penguji UKJ AJI Indonesia serta 6 penguji magang.

Seluruh peserta diuji kemampuannya tentang perjalanan sejarah dan potret terkini media, hukum pers serta kode etik dan kode perilaku jurnalis, fakta opini dan hoaks sebagai unsur informasi.

Kemudian, ada juga materi uji tentang ragam nilai dan bobot berita, bahasa-jurnalisme yang baik, kompetensi narasumber dan pengembangan informasi.

Lalu peserta juga diuji praktik wawancara, membuat laporan, kepiawaian menggunakan piranti kerja, serta profesionalisme dan nilai-nilai Ke-AJI-an.

Anggota Badan Penguji UKJ AJI Indonesia, Sunarti Sain, menyampaikan, seluruh peserta yang dinyatakan berkompeten, keputusan itu berdasarkan hasil penilaian yang dilakukan oleh enam penguji selama 2 hari pelaksanaan UKJ.

27 jurnalis yang telah dinyatakan kompeten tersebut, diharapkan dapat menerapkan nilai-nilai kode etik dan profesional ketika melaksanakan tugas.

Harapan yang sama juga disampaikn oleh, ketua AJI Tanjungpinang, Jailani, setelah pelaksanaan UKJ ini, seluruh anggota AJI Tanjungpinang menjadi jurnalis yang beretika, bermartabat, dan bertanggung jawab.(San)

Berita Terkait