TERBARU

Berita Video

36 Bakal TPS di Bintan Tak Ada Sinyal Telpon Seluler

GOTVNEWS, Bintan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bintan, menemukan ada 36 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang minim sinyal telpon seluler. Kondisi ini bakal cukup menyulitkan petugas TPS untuk menginput data hasil pemilihan.

Dari hasil pendataan yang dilakukan oleh PPS KPU Bintan, didapat ada 36 titik bakal TPS yang tidak memiliki sinyal atau blank spot dari 496 TPS yang ada di Kabupaten Bintan.

Kondisi terparah di kawasan Pemerintahan yakni di wilayah Desa Bintan Buyu dan Desa Pengujan.

Menurut Komisioner KPU Bintan Ahmad Fauzi saat ini pihaknya masih melakukan uji kembali titik koordinat bakal TPS.

“Setalah di data kawan-kawan PPPS ada 36 TPS yang blank spot, yang terparah di Desa Bintan Buyu, namun ada perbedaan data dari tahun sebelumnya, kita akan evaluasi kembali untuk melancarkan pemilu 2024 mendatang,” jelasnya.(Mhd)

Berita Terkait