TERBARU

Berita Video

Ansar Salurkan Bantuan Usaha Ekonomi Produktif: Warga Penerima Manfaat Dapat Rp 5 Juta

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Gubernur Kepri, Ansar Ahmad menyerahkan bantuan usaha ekonomi produktif kepada 183 warga penerimaan manfaat. Masing-masing warga akan menerima bantuan sebesar Rp 5 juta.

Penyerahan bantuan sosial ini berlangsung di Aula Wan Seri Beni, Dompak, Tanjungpinang, pada Rabu (29/11/2023) pagi.

Gubernur Kepri Ansar Ahmad menyerahkan bantuan sosial secara simbolis kepada penerima manfaat diikuti oleh pejabat yang hadir.

Ansar mengatakan bantuan ini diberikan untuk membantu masyarakat yang memiliki usaha keluarga dengan harapan usaha tersebut bisa lebih produktif.

“Sumber dananya dari insetif insentif fiskal kita dapat diakhir tahun ini karena beberapa kinerja kita yang membanggakan, penurunan stunting, angka inflasi, dan sebagian itu kita berikan bantuan bahan pangan,” kata Ansar.

Warga penerima manfaat dari bantuan usaha ekonomi produktif berjumlah 183 orang yang berasal dari Batam, Tanjungpinang dan Bintan. Masing-masing orang menerima dana bantuan senilai Rp 5 juta.

Selain itu, Gubernur Ansar juga menyerahkan secara simbolis bantuan dari program kesejahteraan sosial berupa beras 5 kg. Sebanyak 400 orang akan menerima bantuan ini.(San)

Berita Terkait