TERBARU

Berita Video

BMKG Imbau Masyarakat Pesisir Tanjungpinang-Bintan Waspada Banjir Rob

GOTVNEWS, Tanjungpinang – BMKG mengimbau masyarakat pesisir di wilayah Tanjungpinang dan Bintan agar waspada terhadap potensi banjir rob, yang diprediksi akan berlangsung mulai tanggal 18-25 Mei 2023 mendatang.

Prakirawan BMKG Tanjungpinang, Miranda Putri Permata Sari, mengimbau bagi masyarakat yang tinggal maupun yang beraktivitas di pesisir laut dan pelabuhan agar mewaspadai terjadinya potensi banjir rob.

Curah hujan tinggi diperkirakan terjadi pada beberapa hari kedepan. Kondisi ini cukup berpotensi meningkatkan debit air.

“Hujan disertai petir dan angin kencang yang berdampak pada ketinggian gelombang laut sehingga mengakibatkan air laut meluap kepermukaan dan berpotensi terjadi banjir rob,” ujarnya.

Berdasarkan pantauan BMKG, berapa wilayah di sekitar Kabupaten Bintan yang berpotensi terdampak banjir rob yaitu wilayah pesisir di Kecamatan Bintan Utara, Teluk Sebong, Bintan Timur, Kijang dan sekitarnya.

Sedangkan untuk wilayah Kota Tanjungpinang meliputi Kecamatan Bukit Bestari, Tanjungpinang Kota dan sekitarnya.(Frh)

Berita Terkait