GOTVNEWS, Tanjungpinang – Hingga kini, waktu pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kepulauan Riau 2026 masih dalam tahap perundingan. Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Tanjungpinang menyebut belum adanya keputusan final dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) terkait jadwal pelaksanaan ajang olahraga tingkat provinsi tersebut.
Kepala Dispora Tanjungpinang, Ruly Friadi, mengatakan pembahasan jadwal masih berlangsung karena adanya perbedaan usulan waktu antara KONI dan tuan rumah.
KONI mengusulkan Porprov digelar pada September, sementara Dispora Tanjungpinang menilai waktu tersebut terlalu mepet dengan agenda besar lainnya.
โSampai sekarang belum didudukkan kapan Porprov digelar. September itu masih usulan, tapi bagi kami waktunya terlalu mepet,โ ucap Ruly, Jum’at (16/1/2026).
Ia menjelaskan, pada Juli mendatang Tanjungpinang harus mempersiapkan Popda pelajar di Karimun, disusul event gerak jalan pada Agustus yang juga butuh banyak persiapan. Kondisi itu membuat persiapan Porprov dinilai belum maksimal jika tetap dipaksakan pada September.
Sebagai alternatif, Dispora Tanjungpinang telah mengusulkan Porprov digelar pada 1 hingga 9 November, namun usulan tersebut juga belum diputuskan karena masih dikaji KONI dengan mempertimbangkan faktor cuaca.
โKami sudah tawarkan November, tapi KONI masih menimbang, terutama soal cuaca,โ sambungnya.
Meski jadwal belum pasti, Dispora memastikan kesiapan awal terus berjalan, termasuk penyiapan 35 cabang olahraga dan evaluasi venue pertandingan bersama Dispora Provinsi, KONI Kota dan KONI Provinsi.
โPersiapan tetap jalan, sambil menunggu kepastian jadwal,โ pungkasnya. (Ald)
Ikuti Berita gotvnews.co.id di Google News













