GOTVNEWS, Tanjungpinang – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Tanjungpinang mengajukan penambahan unit armada.
Kepala DPKP Kota Tanjungpinang, Juliadi Halomoan mengatakan, saat ini armada yang ada berjumlah 5 unit terdiri dari 2 unit untuk menampung air kapasitas 6 ton, dan 3 unit untuk menampung air dengan kapasitas 3 ton.
“Yang 3 unit kapas ton ini ada 1 unit 80 persen sudah rusak berat,” ungkapnya.
Juliadi menyampaikan, pihaknya hanya memerlukan mobil pemadam kebakaran dengan tipe tampung air sebanyak 3 ton. Sebab, kondisi jalan di Tanjungpinang yang kecil.
“Idealnya untuk Kota Tanjungpinang mobil Damkar kapasitas air 3 ton butuh sebanyak 8 mobil. Karena bisa membantu kejadian kebakaran lahan,” ungkapnya.
“Mobil kalau sudah bocor-bocor gitu airnya cepat habis. Biasanya kita 2 jam habis 3 ton air sekarang 1 jam saja sudah habis,” tambahnya.
Penambahan armada tersebut, sambung dia, telah disampaikan ke Pj Wali Kota Tanjungpinang. Rencananya, pemko akan mengajukan ke Kementerian untuk penambahan unit armada Damkar. (San)