GOTVNEWS, Amerika Serikat – CEO Twitter Elon Musk santer menjadi topik perbincangan hangat dikalangan warganet usai dirinya mengganti logo Twitter dari burung biru menjadi gambar anjing Shiba Inu, yang merupakan logo koin digital atau Dogecoin (DOGE).
Harga Dogecoin (DOGE) melonjak lebih dari 20 persen dalam perdagangan coin per hari ini, usai Elon Musk mengganti logo Twitter dengan logo Dogecoin (DOGE).
Setelah mengubah logo Twitter menjadi gambar anjing Shiba Inu, Elon Musk kemudian membagikan meme tentang perubahan tersebut kepada sejumlah pengikutnya di Twitter.
Seperti yang telah diketahui, Elon Musk mulai menggembar-gemborkan Dogecoin sejak beberapa tahun belakangan. Ia secara berkala mentweet tentang koin digital tersebut, yang dibuat sebagai lelucon sejak tahun 2013, yang diprediksi menyebabkan volatilitas setiap saat.
Mengutip coinmarketcap.com, pada Selasa (4/4/2023) hari ini, harga Dogecoin melonjak sebesar 25,66 persen dalam 24 jam terakhir pada pukul 14.00 WIB.
Berdasarkan laporan Reuters, logo tersebut muncul dua hari setelah Elon Musk meminta hakim untuk membatalkan gugatan pemerasan senilai US$ 258 miliar yang menuduhnya menjalankan skema operasi lelang untuk mempromosikan Dogecoin.
Belum diketahui secara pasti apakah perubahan logo tersebut permanen atau tidak. Namun, Elon Musk memang dikenal menggunakan Twitter untuk menyindir para penggemar dan pengkritiknya.(Frh)