TERBARU

Wisata

Gedung Gonggong, Ikon Unik Wisata di Tanjungpinang

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Taman Gedung Gonggong merupakan salah satu ikon Kota Tanjungpinang yang menjadi destinasi wisata favorit warga lokal dalam mengisi waktu di akhir pekan.

Sebagai Ibu Kota Provinsi Kepri, Kota Tanjungpinang memiliki sederet destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Salah satunya adalah Gedung Gonggong.

Gedung Gonggong terletak di Kawasan taman gurindam, Jalan Hang Tuah Kota Tanjungpinang, letaknya dipesisir tepi laut membuat panorama alam disekitar kawasan tersebut cukup menarik untuk diabadikan.

Daya Tarik tempat ini terletak pada gedungnya, karena bangunan gedung memiliki arsitektur yang cukup unik, bentuknya sengaja dibuat menyerupai hewan laut gonggong yang merupakan kuliner khas di Tanjungpinang .

Fasilitas di gedung ini tergolong cukup lengkap, karena ditempat ini tersedia fasilitas taman yang ditumbuhi tanaman dan pohon yang rimbun, kemudian terdapat juga tempat duduk untuk bersantai, lalu ada juga musholla untuk beribadah, hingga fasilitas olahraga.

Tak hanya orang dewasa, area gedung juga banyak dikunjungi anak-anak. Karena, disekitar area gedung ini banyak terdapat wahana bermain anak, seperti seluncuran, jaring laba-laba, dan jungkat-jungkit.

Untuk spot foto, pengunjung bisa memilih beberapa spot menarik, seperti latar belakang love kota Tanjungpinang kemudian laman boenda dan masih banyak lagi.

Jika lapar tidak perlu khawatir karena di Kawasan Gedung Gonggong tersedia berbagai aneka ragam jajan yang dijual oleh pedagang sekitar, dengan harga yang murah meriah.

Plt Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepri, Raja Heri Mokhrizal, mengatakan, gedung ini merupakan salah satu destinasi wisata yang kerap dikunjungi masyarakat, tak hanya di Tanjungpinang melainkan juga luar Tanjungpinang.

“Ini karena bentuk bangunannya yang unik, yang mirip seperti gonggong yang merupakan kuliner khas di Kepri. Inilah yang membuat tempat ini memiliki daya tarik tersendiri,” kata Heri.

Selain itu Heri menyebut karena letaknya di Kawasan Kota Lama, Gedung Gonggong masuk ke dalam kasawan strategis pariwisata Batam – Bintan – Tanjungpinang bertemakan wisata perkotaan dan ekowisata.

“Penetapan itu tertuang di SK Gubernur Kepri Nomor 1263 Tahun 2022, tentang Destinasi Pariwisata, Kawaasan Strategis Pariwisata dan Daya Tarik Wisata Provinsi Kepri,” tuturnya.(San)

Berita Terkait