GOTVNEWS, Tanjungpinang – Kebakaran lahan kosong kembali terjadi di kawasan Senggarang, Tanjungpinang pada Sabtu (17/1/2026), dari insiden tersebut api melalap sekitar 2 hektare lahan.
Kasi Pemadaman Kebakaran dan Penyelamatan DPKP Tanjungpinang, Dery Ambary, mengatakan laporan kebakaran diterima dari scurity BNN Tanjungpinang sekitar pukul 09.00 WIB.
Kebakaran terjadi tepat di Jalan Daeng Kamboja, belakang Kantor Lurah Senggarang, Kantor BNN, dan Kantor Koperasi Merah Putih pada sebuah lahan kosong.
โPetugas tiba di lokasi dua menit setelah laporan diterima dan langsung melakukan upaya pemadaman,โ ucapnya saat di konfirmasi.
Sebanyak dua unit armada dikerahkan, yakni armada BP 8786 T dari Pos Senggarang dan BP 9124 A dari Bintan Center. Selain itu, personel tambahan dari Regu 7 Pos Bintan Center serta Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kota Tanjungpinang ikut andil untuk mempercepat proses pemadam di lokasi.
โPemadaman dilakukan beberapa titik api, setelah api berhasil dikendalikan, petugas melakukan penyisiran untuk memastikan tidak ada titik api tersisa,โ jelasnya.
Kebakaran tersebut sempat mengganggu kenyamanan warga sekitar dan pengguna jalan raya akibat asap yang mengepul. Namun, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut
โAlhamdulillah api berhasil dipadamkan sekitar pukul 12.10 WIB. Situasi aman dan kondusif,โ tutupnya. (Ald)
Ikuti Berita gotvnews.co.id di Google News








