TERBARU

Metropolis

Rudi Singgung Oknum Pemprov Kepri Dibalik Kerusuhan Demo Rempang

GOTVNEWS, Batam – Wali Kota Batam dan Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, mengungkapkan dugaan adanya aktor intelektual di balik kerusuhan Demo Bela Rempang pada 11 September 2023.

Pernyataan itu diungkapkan Muhammad Rudi dalam sebuah video yang beredar, Rudi menuding Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Riau (Kepri) sebagai aktor intelektual di balik demo Rempang.

Video tersebut direkam saat Rudi membuka Pelatihan Digital IKM dan UKM di Harmoni One, Batam Center, Senin (30/10/2023), Ia mengungkapkan bahwa informasi mengenai aktor intelektual kerusuhan berasal dari cerita keluarga pendemo yang masih berada dalam tahanan.

“Alhamdulillah yang kena tahan itu sekarang cerita sendiri. Yang ditahan di Polresta itu. Karena yang nyuruh dulu tidak diurus, uangnya belum lunas, dan tidak diurus ditahan di Polresta,” ungkap Rudi.

Menurut Rudi, keluarga pendemo dari Tanjungpinang dan Lingga mengungkapkan informasi tersebut. Mereka datang meminta bantuan kepada Rudi untuk membebaskan anggota keluarganya yang ditahan.

“Kenapa saya tahu, karena keluarganya datang minta tolong dibantu melepaskan suaminya. Saya tanya suaminya kenapa, suami kami ditahan saat demo dulu. Saya tanya kalian tinggal dimana, mereka bilang tinggal di Tanjungpinang dan Daik Lingga. Hampir lebih separuh, hanya delapan orang yang orang Rempang,” ujarnya.

Rudi menegaskan bahwa akan membuka ke publik siapa dalang di balik kerusuhan demo Rempang pada 11 September 2023. Hal ini dilakukan agar masyarakat mengetahui dan memahami pelaku di balik kejadian tersebut.

1 2 3

Berita Terkait