Berita VideoBintan

Gubernur Kepri Lepas Ekspor 28.512 Ayam Hidup ke Singapura

GOTVNEWS, TanjungpinangPemprov Kepri melepas ekspor 57 ton ayam hidup oleh PT Japfa ke Singapura dengan nilai ekspor mencapai 1,8 miliar rupiah.

Pelepasan ekspor 28.512 ekor atau 57 ton oleh PT Indojaya Agrinusa anak perusahaan dari PT Japfa ini, dilakukan oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad bersama Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian RI, Agung Suganda, di pelabuhan Sri Payung, Batu 6, Kota Tanjungpinang, Senin sore.

57 ton ayam hidup yang dimuat dalam enam kontainer itu di kirim ke Singapura menggunakan kapal Laden Regent Libra.

Gubernur Kepri, Ansar Ahmad mengapresiasi atas investasi yang di tanamkan oleh PT Japfa di Kabupaten Bintan. Dalam hal ini, Pemprov Kepri tentunya turut membantu dengan memfasilitasi dalam proses perizinan dan lokasi yang tepat.

“Tata ruangnya kita akan persiapan sesuai dengan kebutuhan mereka. Harapan kita ini bisa jadi sumber produksi besar untuk menyumbang bagi pasar kita dan daerah lain bahkan ekspoyke Singapura,” ucapnya.

Head Of Feed Operations Sumatra PT JAPFA Comfeed, Anwar Tandiono mengatakan, ekspor ini yang ketujuh kalinya dalam satu tahun. Namun, ekspor dilakukan setelah pemenuhan kebutuhan lokal telah tercukupi.

“Saya tetap komitmen menjaga market lokal dulu. Kalau ini hanya untuk pendukung. Dimana ekspor adalah bonus, bukan target, jadi kita prioritaskan lokal, karena kebutuhan kita masih jauh dari pada produksi,” sebutnya.

Diharapkan ini menjadi pemicu sektor peternakan di daerah, selain memperkuat ketahanan pangan lokal juga membuka peluang Kepri menjadi salah satu pusat distribusi unggas tersebar di wilayah perbatasan Indonesia.(ald)

Berita Terkait