GOTVNEWS, Tanjungpinang – Gubernur Kepri Ansar Ahmad akan menjadi Khatib sholat Idul Adha di Lapangan Pamedan, Tanjungpinang, Kamis (29/6/2023). Wali Kota Tanjungpinang, Rahma pun juga akan melaksanakaan sholat di lokasi yang sama.
Kepala Bagian Kesra Setdako Tanjungpinang, Yenni Haryantie menyebut, sholat Idul Adha bersamaan dengan Pemprov Kepri.
“Tuan rumahnya Pemko Tanjungpinang yang persiapkan segala sesuatunya nanti itu Pemprov Kepri,” kata Yenni Rabu (28/6/2023).
Yenni menyebut, nantinya dijadwalkan menjadi khatib dalam mengisi tausiah Idul Adha adalah Gubernur Kepri Ansar Ahmad.
Selain itu juga, Wali Kota Tanjungpinang Rahma direncanakan hadir melaksanakan sholat Idul Adha 1444 berjamaah di lokasi yang sama.
“Khatibnya nanti pak Gubernur Ansar Ahmad, bu wali kota pun solatmya disitu juga,” terangnya.
Dalam memeriahkan datangnya hari raya Idul Adha, berbagai acara telah dipersiapkan, mulai dari penyerahan hewan kurban, pawai takbir keliling, hingga pelaksanaan pemotongan hewan kurban.
“Nantinya kita akan menyerahkan 45 hewan kurban ASN Pemko yang terdiri dari 44 sapi dan 1 ekor kambing distribusikan masjid dan mushola yang betul-betul membutuhkan warga sekitar situ yang kurang mampu,” ucapnya.(San)