TERBARU

Wisata

Desa Wisata Pengudang Bintan Destinasi Indah dan Menarik

Tidak hanya itu, keindahan pemandangan pantai ini semakin menarik tatkala senja atau sore hari tiba, dimana pengunjung akan disuguhkan keindahan senja dengan langit berwarna jingga, pantai ini juga memiliki hamparan pohon kelapa yang tinggi yang tumbuh di sepanjangnya.

Pesona lain yang ditawarkan yakni sebuah hutan bakau atau mangrove yang membentang sejauh 4 kilometer, pengunjung dapat menyusurinya dengan speedboat dan melihat pesona rimbunnya pepohonan bakau yang menenangkan jiwa.

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepri, Guntur Sakti mengatakan Wisata Desa Pengudang masuk dalam daya tarik wisata Provinsi Kepri yang telah ditetapkan oleh Gubernur Kepri Ansar Ahmad.

“Wisata Desa Pengudang masuk dalam daya tarik wisata yang di Provinsi Kepulauan Riau,” jelasnya.
“Keputusan itu tertuang dalam SK Gubernur Kepualuan Riau 1263 tahun 2022 tentang destinasi pariwisata, kawasan strategis pariwisata dan daya tarik wisata Provinsi Kepri,” tambahnya.

Sebelum meninggalkan desa yang menakjubkan ini, Sobat Pesona wajib beli oleh-olehnya. Di desa ini ada beragam produk UMKM hasil penduduk setempat yang berkualitas.

Untuk produk kudapan yang menggoyang lidah tersedia beraneka ragam, seperti kerupuk atom, putu ubi, otak-otak, dadar pulut, tumbuk, brongko, gulai kerang kijing, dan tumis gorab.

Sementara untuk produk yang bisa Sobat Pesona gunakan sebagai pilihan produk ramah lingkungan sekaligus bermanfaat untuk mengurangi limbah plastik adalah sedotan bambu. Unik, kan? (Zpl)

1 2

Berita Terkait