GOTVNEWS, Tanjungpinang – Gubernur dan Polda Kepri meninjau kesiapan Puskemas di Tanjungpinang, guna memastikan kesiapan petugas medis dan pelayanan kesehatan dihari pemungutan suara.
Pada peninjauan di Puskesmas Jalan Sei Jang, Tanjungpinang, Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Kapolda Kepri Irjen Pol Yan Fitri Halimansyah mengecek langsung kesiapan layanan kesehatan jelang Pemilu 2024.
Gubernur Kepri, Ansar Ahmad mengatakan, kesiapan tenaga medis penting dilakukan pengecekan, untuk antisipasi petugas KPPS yang kelelahan.
“Kita harap tidak ada kejadian yang tidak diinginkan. Petugas KPPS sudah diperiksa, usai sudah di batasi KPU. Intinya maksimal melayani masyarakat dalam bentuk apapun. Ambulans juga kita siapkan,” ucapnya.
Kapolda Kepri, Irjen Pol Yan Fitri menyampaikan, pelayanan Puskesmas dibuka 24 jam, untuk melayani masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan dihari pemilihan.
“Pada hari H nanti penyelenggara pemilu akan dilakukan patroli oleh dinas kesehatan Tanjungpinang, mendukung agar segala sesuatunya berjalan dengan baik. Makanya unit kesehatan disiagakan 24 jam, pelayanan Puskemas juga dibuka 24 jam,”katanya.(San)