TERBARU

GO CastProgram

Mampukah Potensi Rumput Laut untuk Kesejahteraan Masyarakat Kepri

GOTVNEWS – GO Cast, Geografis Provinsi kepulauan riau memiliki luas wilayah 251.810,71 km² dengan 96 persennya adalah perairan dan 4 persen daratan.


Didukung 1.350 pulau besar dan kecil serta iklim tropis, menjadikan Provinsi Kepri mimiliki potensi besar dalam perikanan tangkap dan pertumbuhan berbagai jenis rumput laut.


Dalam dunia industri, rumput laut berpotensi dikembangkan menjadi berbagai produk turunan. Mulai dari meliputi Hidrokoloid, Biofuel, Fertilizer, Fiber, produk kecantikan hingga olahan makanan.


Indonesia sendiri setidaknya memiliki 550 jenis varian rumput laut bernilai ekonomis tinggi, dari 8000 total jensi rumut laut yang dapat tumbuh dengan baik di indonesia.

Termasuk, salah satunya yaitu jenis eucheuma cottoni yang diperkirakan nilai total potensinya di indonesia mencapai usd10 miliar per tahun.


Saat ini, Indonesia menjadi eksportir rumput laut terbesar kedua di dunia setelah China dengan jumlah produksi mencapai 9,67 ton atau 27,5% total produksi rumput laut dunia.


Untuk itu, dengan potensi yang sangat besar ini, peran serta masyarakat dan dukungan pemerintah sangat dibutuhkan sebagai awal dari pengembangan potensi rumput laut di provinsi kepulauan riau, demi wajudukan masyarakat kepri yang lebih sejahtera. (Tim)

Berita Terkait