GOTVNEWS, Tanjungpinang – Panitia PPDB Tanjungpinang hari ini mengumumkan peserta didik SD dan SMP yang lulus melalui jalur afirmasi.
Hasil kelulusan PPDB Tanjungpinang jalur Afirmasi telah diumumkan pada hari Jumat (23/06/2023). Informasi kelulusan tersedia di website resmi SIPPDB Tanjungpinang.
Para peserta didik bisa login ke laman website, kemudian memilih menu kelulusan di sudut kanan atas, pilih sekolah yang dituju, lalu memilih kategori afirmasi untuk melihat status kelulusan.
“Jadi semua peserta didik baru dapat melihat namanya lulus atau tidak di Website resmi yang ada, jika ada kendala teknis atau lainnya bisa menghubungi nara hubung kami, agar bisa kami bantu,” jelas Masri.
Berdasarkan data kelulusan PPDB Tanjungpinang jalur afirmasi, sebanyak 231 peserta didik lulus jenjang pendidikan SD, mereka tersebar di 51 sekolah.
Kemudian 638 peserta didik masuk ke jenjang pendidikan SMP yang tersebar di 17 sekolah.
Setelah tahapan pengumuman, pada 24 Juni mendatang, para peserta didik baru yang dinyatakan lulus diminta segera mendaftar ulang di Website tersebut serta mencetak tanda kelulusan.
Berdasarkan tahapan PPDB Tanjungpinang, setelah jalur afirmasi, pendaftaran akan kembali dibuka untuk jalur prestasi pada tanggal 26-27 Juni 2023 mendatang.(Drl)