TERBARU

Berita Video

Pasar Murah Kembali Digelar di Kota Tanjungpinang

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Dinas Pertanian, Pangan, dan Perikanan (DP3) Kota Tanjungpinang menggelar acara Gerakan Pangan Murah atau GPM di Halaman Parkir Areca Water Park, Kilometer 9, Kota Tanjungpinang.

Acara yang digelar dalam rangka memperingati Hari Pangan Sedunia ke 44, ini juga dimaksudkan untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok di masyarakat serta mendukung Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan di daerah.

Berbagai komoditas pangan yang dijual di pasar murah ini dipastikan berada jauh di bawah harga pasar seperti beras SPHP dari Bulog seharga Rp58 ribu per kilogram.

Kemudian, minyak goreng Rp28 ribu per dua kilogram, cabai Rp. 40 ribu per kilogram, gula Rp. 14 ribu per kilogram, dan pangan lainnya dengan harga yang jauh di bawah pasaran.

Kepala DP3 Kota Tanjungpinang, Robert Lukman mengatakan, pelaksanaan GPM ini juga bertepatan dengan peringatan Hari Otonomi Daerah Kota Tanjungpinang ke-23.

“Dalam rangka meperingati Hari Otonomi Daerah Tanjungpinang yang ke 23. Selain untuk dalam rangka gerakan pengendali pangan ini juga kegiatah khusus yang ada di Tanjungpinang,”katanya.

Rencanya besok 17 Oktober GPM juga bakal hadir di Halaman Kantor Camat Tanjungpinang Kota, Kampung Bugis pada pukul 07.30 WIB.(San)

Berita Terkait