GOTVNEWS, Tanjungpinang – Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang melalui Dinas Pendidikan mengalokasikan anggaran sebesar Rp5 miliar untuk program seragam sekolah gratis bagi siswa baru tingkat Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) pada tahun ajaran 2025.
Program ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi orang tua sekaligus memastikan seluruh siswa baru memiliki seragam yang layak dan seragam, tanpa perbedaan yang mencolok di lingkungan sekolah.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Tanjungpinang, Teguh Ahmad Syafari menyampaikan, pihaknya saat ini tengah melakukan pendataan menyeluruh terhadap jumlah siswa baru sebagai dasar pengadaan seragam melalui sistem digital e-katalog.
“Pengadaan seragam kita laksanakan tahun ini menggunakan e-katalog. Data jumlah siswa harus akurat agar ukuran dan jumlah seragam bisa disesuaikan,” ucap Teguh, Kamis (10/7/2025).
Melalui program ini, setiap siswa akan mendapatkan empat setel seragam, yang terdiri dari seragam batik, baju kurung, olahraga, dan OSIS. Paket ini disiapkan untuk mencukupi kebutuhan siswa sepanjang tahun pelajaran.
“Tahun ini kita berikan empat setel seragam sesuai instruksi dari Wali Kota,” tuturnya.
Teguh optimistis bahwa proses pengadaan dan distribusi seragam akan selesai tepat waktu. Bahkan, seragam ditargetkan sudah sampai ke tangan siswa sebelum mereka naik kelas.
“Arahan Pak Lis Darmansyah (Wali Kota Tanjungpinang_red), seragam harus sudah dibagikan sebelum siswa naik kelas. Kita upayakan selesai sebelum Desember 2025,” tegasnya.
Dalam rangka menjaga transparansi dan akuntabilitas anggaran, Dinas Pendidikan juga melibatkan aparat penegak hukum dalam proses pelaksanaannya.
“Nanti Kejaksaan akan mendampingi prosesnya agar pelaksanaannya berjalan sesuai prosedur dan bebas penyimpangan,” tutupnya. (Ald)

















