GOTVNEWS, Bintan – Sebanyak 20 warga di Kecamatan Tambelan, Kabupaten Bintan dirawat di Puskesmas, diduga keracunan usai menyantap makanan takjil pada acara Buka Puasa Bersama yang digelar warga sekitar pada Rabu (27/3/2024) sore kemarin.
Camat Tambelan, Asmawi mengatakan, guna mengetahui penyab pastinya, sampel yang diambil dari muntah warga telah diambil dan dikirimkan ke Jakarta untuk dilakukan uji Laboratorium.
Saat ini warga yang dirawat di IGD sebanyak 13 orang dan 7 orang dirawat di rumah.
“Kami masi mencari penyebabnya, saat ini sampel muntah pasien sudah dikirim ke Jakarta untuk dilakukan uji laboratorium,” jelasnya, Kamis (28/3/2024).
Asmawi juga menyampaikan, pihak kecamatan dan kepolisian juga saat ini masih melakukan penelusuran guna mengetahui penyebabnya.
“Para pasien mengeluhkan mual muntah sebanyak lebih 10 kali, dan BAB cair, diduga mereka menyantap makanan lakse yang dibeli,” ungkapnya.
Namun demikian, sebut Asmawi, ia belum bisa memastikan apakah puluhan warga tersebut keracunan akibat menyantap makanan mie sagu atau lakse.
“Masih kita lakukan penelusuran bersama pihak kepolisian akibat kejadian ini,” tutupnya.(Mhd)