TERBARU

Berita Video

Respon Masing-Masing Timses soal Film Dokumenter ‘Dirty Vote’

GOTVNEWS, Jakarta – Film dokumenter yang mengungkap soal kecurangan pemilu 2024 berjudul ‘Dirty Vote’ saat ini tengah menjadi polemik. Film yang tayang pada minggu tenang ini pun menuai pro dan kontra dari berbagai kalangan.

Menjelang hari pencoblosan Pemilu 2024 pada 14 Februari, publik dikejutkan dengan munculnya sebuah film dokumenter berjudul ‘Dirty Vote’ yang tayang di channel Youtube Dirty Vote pada Minggu (11/2/2024) kemarin.

Film yang berdurasi 1 jam 57 menit itu mengulas soal kecurangan yang terjadi pada Pemilu 2024, yang dibahas dari sudut pandang para ahli hukum tata negara di Indonesia yakni Zainal Arifin Mochtar, Bivitri Susanti, dan Feri Amsari.

Peluncuran film yang disutradarai Dandhy Laksono inipun menjadi trending topik dimedia sosial khususnya di X/Twitter.

Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo SubiantoGibran Rakabuming Raka, Habiburokhman menyebut dokumenter Dirty Vote merupakan film yang berisi fitnah.

Habib pun mempertanyakan kebenaran pakar-pakar hukum yang hadir di film itu. Habib juga menyangsikan dugaan kecurangan yang diarahkan ke Prabowo-Gibran.

Di sisi lain, Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar PranowoMahfud MD menilai temuan yang diungkap dalam film dokumenter tersebut bukan sesuatu yang baru dan sesuai dengan kondisi saat ini.

1 2

Berita Terkait