Berita VideoTanjungpinang

Turnamen Basket 3×3 Meriahkan Milad ke-27 STIE Pembangunan Tanjungpinang

Ia juga menambahkan bahwa turnamen seperti ini memiliki peran penting dalam perkembangan basket di Tanjungpinang, baik dalam mencetak bibit-bibit unggul maupun mengarahkan anak muda ke kegiatan positif.

Disisi lainnya, dari kategori pelajar tingkat SMA/SMK, Wen seng dari tim Minions mengaku mendapatkan pengalaman berharga dari kompetisi ini, meskipun timnya belum berhasil melaju ke babak berikutnya.

“STIE Pembangunan Cup ini luar biasa. Wasitnya adil dan sportif,” katanya.

Menurutnya, ajang seperti ini bisa meningkatkan rasa percaya diri anak muda Tanjungpinang untuk berkompetisi di tingkat yang lebih tinggi.

Turnamen basket 3×3 dalam rangka Milad ke-27 STIE Pembangunan Tanjungpinang kali ini bukan hanya sekadar ajang kompetisi, melainkan juga sebagai bagian dari upaya membangun generasi muda yang tangguh dan berprestasi.

Dengan semakin banyaknya event olahraga seperti ini, diharapkan Tanjungpinang dapat mencetak lebih banyak atlet berbakat yang mampu bersaing di kancah nasional maupun internasional.(frh)

1 2

Berita Terkait