TERBARU

Berita Video

Pedagang Kain Musiman Mulai Bermunculan di Tanjungpinang

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Banyak cara untuk mendapatkan rezeki di bulan Ramadan penuh berkah. Di Kota Tanjungpinang banyak pedagang musiman yang mulai menjual berbagai jenis kain dengan harga yang terjangkau.

Bertempat di ruas Jalan Pelantar II Kawasan Kota lama, Tanjungpinang. Pedagang kain musiman tempak terlihat mulai menjajakan jualannya sejak pagi hari.

Dengan beralaskan meja, berbagai jenis kain, seperti kain gorden maupun kain pintu dengan motif berwarna warni, dijual oleh pedagang rata rata berasal dari Kota bandung.

Salah satu pedagang M. Nur mengatakan Nomentum bulan Ramadan dimanfaatkan untuk kembali berjualan kain gorden.

Nur menyebut pada Ramadan tahun ini kain gorden yang menjadi tren yakni berbahan blackout dengan kualitas bahan tebal dan mengkilap.

Untuk harga kain yang dijual cukup bervariasi mulai dari harga tarmurah sebesar Rp 50.000 ribu hingga harga tertinggi Rp 160.000 per lembar kain.

“Kebanyakan tren kain sekarang berbahan blackout dengan  kain berbahan tebal dengan dan mengkilap, untuk kain yang kita jual sari harga 50 hingga 160 aja,” ucapnya Jumat (31/3/2023)

Para pedagang memperediksi penjualan kain akan mengalami peningkatan pada 5 hari menjelang Idul Fitri. (San)

Berita Terkait