TERBARU

Metropolis

Disdik Kepri Gelontorkan Dana Rp 3 Miliar untuk Pembangunan SMAN 3 Tanjungpinang

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kepri memutuskan untuk memindahkan keberadaan Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 3 Tanjungpinang ke Kecamatan Tanjungpinang Timur pada tahun depan.

“Insyaallah sesuai dengan perintah pak Gubernur, SMA 3 itu kita akan bangun di Tanjungpinang Timur, sudah kita anggarkan di tahun 2024, tidak ada masalah, jadi nanti SMA 1 bangunanya kita merger,” kata Andi Agung, saat ditemui di Aula Kantor Gubernur, Pulau Dompak, Jumat (1/12/2023) kemarin.

Agung menegaskan bahwa lokasi pasti untuk pembangunan SMAN 3 Tanjungpinang masih belum ditentukan, dan ia akan meminta arahan langsung dari Gubernur Kepri.

“Lokasinya masih kami cari, kami nanti minta arahan pimpinan dulu pak Gubernur. Tapi kita harap di Tanjungpinang Timur arah Kijang itu ya,” ucap dia.

Ia juga mengungkapkan bahwa dana sekitar Rp 3 miliar lebih akan digunakan untuk membangun enam ruang kelas baru dalam tahap pertama.

Agung berharap mendapatkan dukungan dana pusat melalui berbagai program, seperti Dana Alokasi Khusus (DAK).

“Kalau gak salah Rp 3 miliar tahap pertama. Karena ini kan bukan sekolah baru, tetapi adalah sarananya, sekolahnya kita pindahkan kesana. Jangan sampai pulak nanti SMA 3 itu hilang,” ungkapnya.

1 2

Berita Terkait