Berita Video

PDIP Bantah Tersangka Judol Alwin Jabarti Kiemas Merupakan Keponakan Megawati

GOTVNEWS, Jakarta – Penangkapan Alwin Jabarti Kiemas, tersangka kasus judi online di Kemeterian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) menuai sorotan publik. Alwin, disebut-sebut memiliki hubungan keluarga dengan Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri.

Spekulasi mengenai hubungan keluarga Alwin dengan Megawati pertama kali mencuat setelah unggahan akun media sosial X @PartaiSocmed, menyebut Alwin sebagai anak dari Santayana Kiemas, yang merupakan adik kandung mendiang Taufiq Kiemas, suami Megawati.

Menanggapi isu tersebut, Ketua DPP PDIP bidang Hukum Nasional, Ronny Talapesy, membantah klaim tersebut dan menegaskan Alwin bukan merupakan keluarga Megawati maupun kader PDIP.

Ronny menyebut isu ini tendensius dan tidak berdasar yang bertujuan mendiskreditkan partai menjelang Pemilu. Untuk itu, PDIP berencana melaporkan akun media sosial yang menyebarkan informasi tersebut untuk menjaga nama baik partai.

Hingga kini, penyelidikan terhadap kasus judi online yang melibatkan Alwin Jabarti Kiemas masih terus berlanjut.(frh)

Berita Terkait