TERBARU

Metropolis

Pemko Tanjungpinang Mulai Lakukan Persiapan Pelaksaan PPDB 2024

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Memastikan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun 2024 berjalan lancar. Pemko Tanjungpinang saat ini tengah melakukan pengecekan kesiapan sekolah, jaringan serta persyaratan pendaftaran masuk sekolah.

Pj Wali Kota Tanjungpinang, Hasan mengatakan proses PPDB tingkat SD dan SMP di Tanjungpinang harus dipersiapkan dari sekarang.

Menurutnya, pihanyak sekolah sudah harus mempersiapkan segala sesuatu mulai dari persyaratan untuk siswa baru maupun sistem penerimaan jalur online atau daring.

“Kita harus pastikan dulu disetiap sekolah kesiapannya itu siap. Artinya terkait jaringan dan lain sebagainya,”katanya Jumat (22/3/2024).

Hasan menjelaskan, terkait jaringan untuk sistem penerimaan siswa baru jalur daring bakal melihat kondisi sekolahnya dulu. Jika ada fasilitas yang kurang memadai maka nantinya akan dibantu Dinas Pendidikan.

“Yang penting kenyamanan masyarakat dalam mendaftar itu, minimal bisa terlayani dulu. Terkait kebutuhan ruangan atau ada penutupan dan lain – lain nanti kita bahas kembali,”terangnya.

Hasan menyampaikan bahwa pada tahun ini Pemko Tanjungpinang juga tengah membangun sejumlah Ruang Kelas Baru di dua sekolah.

Pembangunan RKB itu, kata Hasan, berujuan untuk meminimalisir penumpukan murid baru disatu sekolah.

“Biasanyakan masyarakat mencari sekolah sekolah favorit untuk anaknya. Tapi konsepnya sudah jelas pakai zonasi dan lain – lain,”ujarnya

Rencanya proses PPDB tahun 2024 akan dimulai pada bulan Juni mendatang.(San)

Berita Terkait