TERBARU

Berita Video

Pleno Tingkat Kota Rampung, Berikut 30 Celag Bakal Raih Kursi di DPRD Tanjungpinang

GOTVNEWS, Tanjungpiang – Meski sempat diwarnai kericuhan, KPU Kota Tanjungpinang telah merampungkan rekapitulasi perhitungan suara tingkat Kota.

Meski sempat diwarnai kericuhan dalam proses rekapitulasi perhitungan suara, pada Sabtu malam lalu. Namun semua telah terselesaikan dan hasilnya telah disepakati bersama.

Ketua KPU Tanjungpinang, Muhammad Faisal mengatakan, seluruh hasil rekapitulasi harus ditetapkan dengan data yang ada.

Hal tersebut bertujuan agar pihak yang akan menggugat ke MK, hasil kesepakatan itu dapat dijadikan objek gugatan.

“Jadi mereka sudah menyepakati hasil pencermatan. Sehingga kita sudah tetapkan Senin 4 Maret kemarin, dan sudah kita sahkan untuk rekapitulasi suara tingkat Kota Tanjungpinang,” jelasnya.

Faisal menuturkan, pada rapat pleno tingkat Kota KPU telah menyepakati daftar potensi parpol maupun daftar peserta Caleg yang maju, salah satunya untuk mengisi 30 kursi DPRD Kota Tanjungpinang.

Kendati demikian, penetapan potensi suara belum sepenuhnya final. Sebab, KPU akan mengikuti pleno rekapitulasi perhitungan suara tingkat Provinsi Kepri, hingga sampai keluar penetapan KPU RI.

Adapun naman – nama potensi suara yang bakal duduki kursi DPRD Tanjungpinang sebagai berikut.

Berikut 30 caleg yang dipastikan meraih kursi di DPRD Kota Tanjungpinang :

  1. PDIP
  • Asman Alex
  • Sri Artha Sihombing
  • Johan Siringgo Ringgo
  • Dhiya Shafa Abilla
  • Agus Djurianto
  • Setyo Agus Thomo
  1. Partai Golkar
  • Ade Angga
  • Dewa Bahagia
  • Novaliandri Fathir
  • Dasril
  1. Partai Nasdem
  • Syarifah
  • Hendra Jaya
  • Rantha Fauzi Sembiring
  • Agus Candra Wijaya
  1. Partai Gerindra
  • Maiyanti
  • Alliyus
  • Yenny Marlin Saf
  • Surya Admaja
  1. PKB
  • Yandri
  • Arie Sunandar
  • Capt. Indra Satria
  1. PKS
  • Irawati
  • Nasrul
  1. Partai Hanura
  • Reni
  • Frengky Simanjuntak
  1. Partai Demokrat
  • Diki Novalino
  • Bambang
  1. PAN
  • Muhammad Sabri
  • Ismulyono
  1. PPP
  • Adhafi Anantama.(San)

Berita Terkait