GOTVNEWS, Tanjungpinang – Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, SMPN 10 Kota Tanjungpinang menggelar upacara dan melakukan bakti sosial dengan membagikan sembako kepada siswa-siswi yang membutuhkan pada Senin (27/11/2023).
Upacara peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-78 tahun digelar di SMPN 10 yang berlokasi di Jalan Sultan Mahmud Kota Tanjungpinang. Meskipun hujan menyertai, para guru tetap semangat saat mengibarkan bendera merah putih.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Suarfandi, menyatakan bahwa upacara tersebut juga menjadi momen untuk merayakan HUT PGRI yang ke-78.
“Walaupun dalam kondisi gerimis, kita tetap menjalankan peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke-78 tahun,” ujarnya.
Suarfandi juga mengungkapkan bahwa pihak sekolah turut melaksanakan bakti sosial dengan membagikan 33 paket sembako kepada siswa-siswi yang membutuhkan.
“Kami juga melaksanakan bakti sosial, membagikan sembako kepada anak didik kami yang memerlukan untuk kebutuhan sehari-hari mereka,” tambahnya.
Paket sembako yang dibagikan mencakup berbagai jenis kebutuhan, seperti beras, gula, susu, telur, dan mie instan.