GOTVNEWS, Tanjungpinang- Mengantisipasi banjir kembali terjadi di Jalan Nusantara Batu 12, kawasan bandara lama, Kota Tanjungpinang.
Pj Wali Kota Tanjungpinang Hasan mengatakan, segera melakukan normalisasi drainase di lokasi untuk mengurangi dampak banjir yang terjadi ketika hujan deras.
“Memang kita mau kerok dari hulu ke hilir, tapi agak sulit karena rumah warga disitu terlalu dekat,” kata Hasan, pada Jumat (5/1/2023) kemarin.
Dari hasil rapat, sebut Hasan, Dinas PUPR Tanjungpinang akan mengerjakan perbaikan drainase di kawasan tersebut agak dapat berfungsi dengan baik.
Untuk pengerjaanya, sambung Hasan, akan dilakukan ketika kondisi cuaca lebih kondusif dan sebelum dilakukan pengerjaan lokasi tersebut akan di normalisasi terlebih dahulu.
“Agak sulit memang, tapi kita serahkan kepada PUPR bagaimana nanti teknisnya di lapangan,” ujarnya.(San)