TERBARU

Berita Video

Beras Mahal Pelaku Usaha Rumah Makan Bakal Naikan Harga

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Tingginya harga beras dipasaran, membuat pelaku usaha rumah makan di Kota Tanjungpinang terpaksa menaikan harga nasi bungkus.

Sejumlah rumah makan di Kota Tanjungpiang, mulai menaikan harga nasi bungkus yang mereka jual. Salah satunya terpantau di Rumah Makan, Jalan Handjoyo Putro.

Rumah makan ini sebelumnya menjual nasi bungkus dengan harga Rp 10.000, namun mulai 15 September mendatang, nasi bungkus yang tersebut akan dijual Rp 12.000 atau mengalami kenaikan sebesar Rp 2.000.

Pemilik rumah makan, Hariono mengatakan, naiknya harga nasi bungkus ini imbas dari mahalnya harga beras yang dijual dipasaran.

Hariono menyebut, untuk beras yang dibeli ukuran 10 kilogram telah menyentuh seharga Rp 140.000, dari sebelumnya Rp 110.000.

“Kalau harga Rp 10.000 memang pembeli ramai, kalau harga nasi bungkus Rp 12.000 kita tidak tau pembelinya ramai atau tidak , mungkin kita kurangi dulu masak nasinya,” kata Hariono.

Pengelola rumah makan lainnya memilih untuk bertahan menjual nasi bungkus dengan harga Rp 10.000, dalam beberapa pekan kedepan. Sembari melihat kondisi terkini harga beras dipasaran.

“Dalam sebulan ini belumlah, sekarangkan krisis global ya, kita tau eknomi sedang sudah, kalau kita naikin kan makin susah jadi kita belum menaikan dulu. Porsinya tetap kita tidak kurangi,” kata Seli, pemilik rumah makan.

Pelaku usaha rumah makan berharap, pemerintah dapat menurunkan kembali harga beras menjadi normal.(San)

Berita Terkait