EkonomiTanjungpinang

Gerai Matahari TCC Akan Tutup per 1 Mei 2025, Masa Depan Ratusan Karyawan Belum Jelas

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Kabar penutupan gerai Matahari Department Store di Mall Tanjungpinang City Center (TCC) telah memicu kekhawatiran bagi sekitar 100 karyawannya. Gerai ini akan beroperasi untuk terakhir kalinya pada 30 April 2025, dengan pemutusan kerja yang direncanakan mulai 1 Mei mendatang.

Customer Service Officer (CSO) Matahari TCC, Imam mengonfirmasi berita tersebut namun menyebut alasan resmi penutupan masih belum dapat dijelaskan. 

“Untuk alasannya masih belum diketahui, untuk saat ini hanya atasan yang mengetahui alasan tersebut,” ujarnya saat diwawancarai.

Mengenai masa depan para karyawan, Imam menjelaskan bahwa kebijakan Matahari Department Store dan brand yang mempekerjakan Sales Promotion Girl (SPG) akan menjadi penentu apakah mereka akan diberhentikan atau dimutasi ke cabang lain, seperti Batam.

“Sebagian ada yang dimutasi, kalau yang SPG itu tergantung brand ya,” tambahnya.

Sementara itu, Imam sendiri telah mengambil langkah untuk melanjutkan kariernya di tempat lain. Ia mengaku telah melamar di perusahaan retail di Batam dan akan segera mulai bekerja setelah resmi keluar dari Matahari.

“Kalau untuk saya sendiri memang tidak mau memperpanjang lagi, sudah ada plan lamaran kerja di tempat lain, di retail lain Kota Batam,” tutupnya.

Matahari TCC ini telah melayani masyarakat Tanjungpinang selama 9 tahun sejak dibuka pada Mei 2016. Selama beroperasi, Matahari TCC menjadi salah satu pusat perbelanjaan utama di kota ini, menawarkan berbagai produk fasyen dan kebutuhan rumah tangga lainnya. (Aldi)

Berita Terkait