TERBARU

Berita Video

Ketua DPRD Luwu Timur yang Tolak Salaman Akhirnya Minta Maaf

GOTVNEWS, Luwu – Ketua DPRD Luwu Timur Aripin meminta maaf kepada warga bernama Arif usai peristiwa Ketua DPRD Luwu Timur yang menolak jabat tangan warga viral dimedia sosial beberapa waktu lalu.

Ketua DPRD Luwu Timur, Aripin terlihat sedang asyik ngopi bareng dengan Arif di Warkop Rumah Teduh, Desa Puncak Indah, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur, Sulsel, pada Rabu (15/3/2023) lalu.

Pertemuan tersebut dilakukan usai video Ketua DPRD Luwu Timur yang menolak bersalaman dengan warga itu viral di media sosial. Kini, keduanya terlihat saling rangkul dan saling memaafkan satu sama lain.

Aripin mengaku bahwa ia dan Arif sudah bersahabat sejak lama saat dirinya masih menjabat sebagai Kepala Desa Bantilang.

Ia juga mengatakan, Arif sering berkunjung ke rumah pribadinya saat masih menjabat sebagai kepala desa. Untuk itu, keduanya telah sepakat untuk saling memafkan dan tidak ada permasalahan lagi.

Terkait video viral tersebut, Aripin juga meminta maaf kepada seluruh masyarakat. Ia juga meminta agar video tersebut tidak disebar luaskan lagi.(Frh)

Berita Terkait