GOTVNEWS, Bintan – Mencegah kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Pemda Bintan serta FKPD melakukan deklarasi pencegahan Karhutla di lapangan apel Polres Bintan, Kamis (4/5/2023).
Mencegah terjadinya Kahutla, Pemda serta FKPD Bintan membentuk pasukan kesiapan untuk menghadapi bencana karhutla.
Menurut Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo, sebanyak 300 pasukan gabungan yang disiagakan untuk pencegahan Karhutla.
“Dengan apel serta deklarasi ini mencerminkan bahwa TNI/POLRI dan instansi terkait, siap menghadapi ancaman karhutla,” jelasnya.
Apel serta deklarasi tersebut diikuti oleh seluruh FKPD dan seluruh camat yang ada di Kabupaten Bintan.
Sejumlah pimpinan dan perwakilan perusahaan juga mengikuti deklarasi pencegahan Karhutla, seperti PT BIIE Lobam, PT BRC, PT BAI, dan PT Tirta Madu.
Masyarakat diimbau agar tidak membakar lahan ataupun hutan saat membuka lahan untuk perkebunan maupun pertanian.
“Kita himbau warga agar tidak membakar lahan atau kebun sembarangan, karena sangat membahayakan bagi umat manusia, tidak hanya diwilayah yang terbakar saja namun dampaknya akan dirasakan sampai ke luar negeri,” terangnya.(Mhd)