GOTVNEWS, Tanjungpinang – Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Tanjungpinang mengungkap penyebab jebolnya drainase besar di Parumahan Taman Harapan Indah.
Kepala Dinas PUPR Kota Tanjungpinang, Rusli mengatakan, drainase yang baru dibangun tersebut sedang dalam proses tahapan uji coba untuk mengetahui kekuatan bangunan penahan banjir.
Baca juga: Gegara Drainase Jebol, 40 Rumah di Perumahan Taman Harapan Indah Terendam Banjir
“Itu jebolnya sudah dari hujan pertama, satu minggu yang lalu, saat ini kita sedang perbaiki,” kata Rusli, Selasa (24/10/2023).
Rusli mengatakan, waktu pekerjaan penanganan banjir di Perumahan Taman Harapan Indah masih tersisa 180 hari ke depan.
Dalam uji coba ini untuk melihat struktur dinding drainase penahan air, namun ternyata derasnya aliran air tidak mampu menahan struktur dinding yang telah dibuat.
Baca juga: Soal Banjir Taman Harapan Indah, Hasan: Besok Langsung Gas
“Kita bikin pembatas ternyata, air dari sana nambah dia, jadi ada tiga tumpahan yang masuk secara serentak jadi tumbang,” ucapnya.
Untuk menangani drainase yang jebol ini, menurutnya PUPR akan mengganti struktur drainase agar lebih kuat menahan hantaman air dari beberapa lokasi di sekitar perumahan. Masa pengerjaan hingga masa perawatan ditargetkan selesai pada Maret 2024 mendatang.(San)