TERBARU

Berita Video

KPU Kepri Perkenalkan Maskot Kekah Untuk Pilkada 2024

GOTVNEWS, TanjungpinangKomisi Pemilihan Umum (KPU) Kepri memperkenalkan maskot pemilihan kepala daerah 2024. Acara digelar bersamaan dengan peluncuran secara resmi pelaksanaan Pilkada 2024, bertempat di Tugu Sirih, Tanjungpinang, Sabtu malam kemarin.

Secara resmi KPU Kepri memperkenalkan maskot baru untuk Pilkada 2024, berupa hewan langka asal Natuna bernama Kekah.

Hal ini buka hanya sebagai perkenalan, melainkan juga langkah resmi memulai tahapan penting di Pilkada 2024.

Didepan tamu undangan, berbagai stakeholder serta Bawaslu, Ketua KPU Provinsi Kepri, Indrawan mengatakan, pentingnya memilih Kekah sebagai maskot selain sebagai simbol filosofi daerah.

Kekah juga melambangkan kebutuhan akan perlindungan terhadap keanekaragaman alam yang semakin berkurang.

“Kita launching maskot Pilkada Kepri Rami dan Kesi. Sepasang hewan Kekah kami angkat sebagai bentuk kampanye untuk perlindungan hewan yang terancam punah. Rami (Rakyat Memilih) Kesi (Kepri Demokrasi), Kita juga memiliki jinggel yang membangun semangat untuk masyarakat Kepri agar datang ke TPS,” ungkapnya.

Sebagaimana diketahui, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 bakal dilaksanakan pada 27 November mendatang, untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur, Wali Kota dan Wakil Wali Kota serta Bupati dan Wakil Bupati.(San)

Berita Terkait