TERBARU

Berita Video

Golkar Balik Arah, Kini Dukung Airin-Ade di Pilgub Banten 2024

GOTVNEWS, Jakarta – Partai Golkar berbalik arah dengan mendukung pasangan calon Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi di Pilkada Banten 2024, pada Selasa (27/8/2024).

Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia memberikan rekomendasi dukungan untuk Airin Rachmi Diany dan Ade Sumardi sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Banten pada Pilkada 2024.

Padahal sebelumnya Golkar telah memberikan rekomendasi itu kepada Andra Soni dan Dimyati Natakusumah pada Minggu (25/8/2024) lalu.

Bahlil menyebut, Airin adalah rumah dan anak kandung dari Partai Golkar. Karena itu, tidak tepat jika nantinya Airin tidak diusung oleh partai berlambang pohon beringin tersebut.

Lebih lanjut, Bahlil pun tidak masalah cawagub yang menjadi pendamping Airin berasal dari kader PDIP.

Menurut Bahlil, langkah itu menunjukkan bahwa Golkar adalah partai yang terbuka dan inklusif.

Sebelumnya, Airin dan Ade telah mendapatkan dukungan dari PDI-P. Rekomendasi dukungan tersebut diberikan langsung oleh Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri di kantor DPP PDI-P, Menteng, Jakarta, Senin (26/8/2024).(Frh)

Berita Terkait