GOTVNEWS, Tanjungpinang – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tanjungpinang menyiapkan bantuan air bersih kepada warga Gang Nila yang mengalami pencemaran sumur akibat minyak.
Kepala BPBD Tanjungpinang, Muhammad Yamin menyatakan bahwa distribusi air bersih ini dilakukan untuk memastikan warga yang terdampak memiliki akses untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Baca juga: Air Sumur Tercemar BBM, Puluhan Warga Gang Nila Kesulitan Air Bersih
Penyaluran air bersih ini telah dimulai beberapa hari terakhir, sesuai perintah dari Pelaksana Tugas (Pj) Wali Kota Hasan.
“Kami menyiapkan 5.000 liter atau 5 ton air,” kata Yamin pada Senin (6/11/2023).
Selain distribusi air, petugas BPBD juga memberikan edukasi mitigasi bencana kepada warga yang sumurnya tercemar minyak.
Baca juga: Sumur Warga Tercemar BBM, DLH Tanjungpinang Uji Sampel Air
Edukasi ini melibatkan langkah-langkah untuk menjauhkan sumur dari aliran lisitik dan sumber api guna mengurangi risiko bencana yang mungkin terjadi.
“Karena air itu kami timbah, kami ambil lalu kami siramkan di pasir tetapi agak jauh dari sumur kami hidupkan pakai api itu hidup,” ucapnya.