“Terkait zonasi masih ada yang mendaftar di sekolah yang lebih jauh dari tempat tinggalnya, jelas itu tertolak dan adapula yang sudah pindah KK namun belum diganti sehingga tertolak juga”ungkapnya.
Kendati masih menemui beberapa masalah teknis seperti diatas, pihak Disdik Tanjungpinang mengklaim, bahwa PPDB online tahun ini berjalan sukses, jika dibandingkan tahun – tahun sebelumnya.
“Alhamdulillah, PPDB online tahun ini kita lalui dengan sukses, semua pendaftar dapat kita selesaikan masalah dan kendalanya dan kami pastikan bahwa tidak ada anak yang tidak sekolah di Tanjungpinang lantaran tertolak sistem aplikasi, karena hal itu bisa kita selesaikan dengan bekerja sama dengan pihak sekolah”pungkas Ellysa.
Berdasarkan data dari SIPPDB Online Tanjungpinang, secara total ada 134 orang peserta didik baru kategori TK yang terdaftar, kemudian 2.307 siswa baru SD, 2.946 siswa baru SMP.(Drl)