TERBARU

Berita Video

Kerap Bikin Onar di Jalan, Wisatawan Asing Dilarang Sewa Motor di Bali

GOTVNEWS, Bali – Gubernur Bali, I Wayan Koster melarang wisatawan mancanegara (wisman) berkendara atau menyewa sepeda motor di Bali.

Larangan tersebut akan segera dibuat dalam bentuk peraturan daerah (Perda) usai banyaknya warga negara asing (WNA) yang melanggar aturan lalu lintas di Bali.

Adapun tingkah aneh para turis asing yang sempat menjadi sorotan, antara lain yaitu berkendara ugal-ugalan, tidak menggunakan helm, hingga menggunakan pelat nomer palsu.

Sementara itu, berdasarkan catatan Polda Bali, sejak akhir bulan Februari hingga awal bulan Maret 2023, sudah ada lebih dari 171 WNA yang tercatat melanggar aturan lalu lintas.

Menurut Koster, aturan tentang larangan turis asing menyewa motor di Bali tersebut akan diterapkan mulai tahun ini.

Selain itu, ia juga mengatakan wisman yang ingin berkendara wajib menggunakan kendaraan yang telah disediakan oleh pihak agen perjalanan atau travel.(Frh)

Berita Terkait