GOTVNEWS, Batam – Sejumlah warga Perumahan Putra Jaya, Tanjung Uncang, menggelar aksi unjuk rasa di sepanjang Jalan Brigjen Katamso, Kecamatan Batuaji, pada Rabu (18/9/24) pagi.
Aksi demo ini dipicu oleh krisis pasokan air bersih yang sudah berlangsung lama di wilayah tersebut. Warga mengeluhkan minimnya pasokan air bersih yang tidak kunjung diperbaiki selama bertahun-tahun.
Karena ketidakpuasan ini, warga akhirnya nekat turun ke jalan demi menuntut solusi dari pihak berwenang.
Selain memblokir akses jalan, para demonstran juga mendatangi beberapa perusahaan dan meminta para pekerja untuk bergabung dalam aksi.
Aksi unjuk rasa pun berlanjut ke Kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam. Massa menuntut agar pemerintah daerah dan pengelola air segera memulihkan pasokan air bersih.
Warga mengancam akan melakukan aksi yang lebih besar jika tuntutan mereka tidak dipenuhi, bahkan mereka mengancam untuk tidak berpartisipasi dalam Pilkada.(Frh)