TERBARU

Berita Video

Go Cast to School, Mendorong Masyarakat Cegah Kanker Sejak Dini

GOTVNEWS, Tanjungpinang – Program Go Cast to School menyambangi SMA 4 Tanjungpinang. Kali ini talkshow berjudul close the care gap mendorong masyarakat untuk pencegahan, menerapkan pola hidup sehat hingga proses pengobatan kanker.

Inilah Program Go Cast to School yang digelar di SMA 4 Tanjungpinang, Kamis (9/2/2023) pagi.

Talkshow yang disiarkan langsung di kanal youtube Gotvnews ini menghadirkan tiga narasumber, yakni Ketua YKI Kepri, Dewi Kumala Sari, dokter spesialis bedah onkologis, Indra Hidayah dan dokter spesialis kejiwaan, Fitta Deskawaty.

Ratusan pelajar SMA tampak antusias menyaksikan Go Cast to School, bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Kepri. Talkshow ini membahas seputar pencegahan penyakit kanker dan cara pencegahannya sejak dini.

“Ini perlu kita lakukan, untuk mencegah kanker sejak dini, kita harapkan anak-anak kita bisa lebih memahami bagaimana gejala kanker serta mampu menyebarkan informasi dari acara ini kepada keluarga dan teman-teman mereka,” jelas Dewi.

Dokter spesialis bedah onkologi, Indra Hidayah menyebutkan bahwa kasus kanker di Kepri cukup tinggi dalam beberapa tahun belakangan, maka sosialisasi pencegahan sangat diperlukan, terutama menghapus kesenjangan informasi tentang kanker, antara pemangku kepentingan dan masyarakat.

“Untuk kasus kanker di Kepri beberapa tahun lalu cukup tinggi, padahal dulunya kita bisa menekan angka kanker, saya pikir sosialisasi ke lini masyarakat harus dilakukan seperti ini,” katanya.

Saat ini laporan kasus kanker di Kepri masih didominasi kanker payudara dengan persentase 70 persen, disusul kanker serviks dan kanker paru.(Drl)

Berita Terkait