GOTVNEWS, Jakarta – Sejumlah suporter mengeluhkan soal kenaikan harga tiket pertandingan timnas Indonesia vs Irak dan Filipina, pada pertandingan Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang dinilai mahal.
PSSI resmi merilis daftar harga tiket timnas Indonesia vs Irak dan Filipina pada laga kelima Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, lewat unggahan media sosial instagramnya pada Rabu (15/4/2024) lalu.
PSSI membuat kenaikan harga tiket untuk dua pertandingan tersebut, yakni dari harga termurah dibanderol Rp 250 ribu sampai termahal Rp 1.250.000 tergantung dengan kategorinya.
Harga itu dinilai tinggi jika dibandingkan dengan harga tiket ketika duel Indonesia vs Vietnam di GBK pada Maret lalu. Yang dijual dengan harga termurah mulai Rp100 ribu sampai Rp750 ribu.