TERBARU

Berita Video

Warga Toapaya Mengeluh Sulit Dapat Pupuk dan Solar Subsidi

GOTVNEWS, Bintan – Warga Toapaya Kabupaten Bintan mengeluh kepada polisi soal hilangnya pupuk dan solar subsidi milik kelompok petani.

Hal ini disampaikan warga pada kegiatan rutin Jumat Curhat yang digelar di Pasar Tani Kecamatan Toapaya, Jumat (9/6/2023).

Warga mengadu kepada polisi terkait sulitnya mendapatkan kuota pupuk serta solar bersubsidi di wilayah Kecamatan Toapaya.

Beberapa warga dari perwakilan kelompok petani sering kehabisan stok pupuk dan solar subsidi. Warga menduga adanya praktek penyelewengan.

“Untuk solar dan pupuk para petani sering mengeluh disaat ingin mengambilnya sudah tidak ada di agen, padahal para petani memiliki kuota solar dan pupuk subsidi,” jelasnya.

Menanggapi keluhan warga, Kapolsek Gunung Kijang Iptu Sugiono mengatakan akan menyelidiki aduan masyarakat pada jumat curhat kali ini.

“Kita akan proses aduan aduan warga hari ini, khususnya aduan kamtibmas,” jelasnya.

Beberapa aduan lain yang disampaikan masyarakat antara lain pengurusan surat kendaraan bermotor, perpanjangan SIM serta aduan kamtibmas lainnya.(Mhd)

Berita Terkait