GOTVNEWS, Bintan – Manajemen RSUD Bintan menanggapi video keluhan warga yang diunggah melalui media sosial. Menurut manajemen rumah sakit hal itu hanya miskomunikasi dan pasien tersebut sudah mendapat penangan tim dokter.
Kasi Humas RSUD Bintan, Supatmi menjelaskan kejadian pada Senin (15/5/2023) kemarin itu hanya miskomunikasi antara pegawai rumah sakit dengan keluarga pasien yang merekam video.
“Mungkin jika saat itu, keluarga pasien menyebutkan merupakan pasien prioritas bisa kita layani segera. Soalnya pasien yang mau berobat penyakit dalam itu sudah tua, sehingga mereka merasa lambat ditangani. Tapi kita sudah tangani kemarin,” ungkapnya.
Baca juga: Viral, Warganet Komplain Pelayanan di RSUD Bintan, Berobat Antre Berjam-jam
Supatmi juga menambahkan, bahwa RSUD Bintan tidak memprioritaskan pasien umum dibanding BPJS Kesehatan. Menurutnya semua pasien yang berobat tetap dilayani.
“Semuanya sama saja. Malahan pasien kita disini itu paling banyak pasien BPJS. Pasien umum malah sedikit. Jadi kami tidak ada memilih pasien BPJS atau pasien umum,” tuturnya.
Plt. Direktur RSUD Bintan dr. Royhan mengatakan timnya sudah berusaha menghubungi keluarga pasien untuk mengetahui pasti penyebab keluhan yang dialami.
“Iya memang benar ada yang komplain, namun kita sudah mencari informasi terkait komplain apa yang dilakukan warga yang membuat vidio viral di medsos ini,” ucapnya.
“Sudah kita kirimi pesan kepada pembuat video untuk mencari tahu pasti apa yang dikomplainnya, kita masih menunggu terkait hal apa yang ia komplain,” tutupnya.(Mhd)